Detik Nusantara Probolinggo – Polres Probolinggo Kota menggelar Upacara Kesadaran Nasional yang dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada anggota Polri dan masyarakat berprestasi. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Apel Polres Probolinggo Kota, Senin (19/1/2026) pagi.
Upacara dipimpin langsung Kapolres Probolinggo Kota AKBP Rico Yumasri dan diikuti Wakapolres, para pejabat utama, perwira staf, seluruh anggota Polri, serta PNS Polres Probolinggo Kota.
Dalam amanatnya, AKBP Rico Yumasri menegaskan bahwa Upacara Kesadaran Nasional memiliki makna penting sebagai sarana menumbuhkan nasionalisme dan memperkuat kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Upacara ini menjadi pengingat bagi kita semua bahwa Polri sebagai bagian dari lembaga negara harus mampu menjadi teladan sekaligus motivator bagi masyarakat dalam menjaga keutuhan NKRI,” ujar Rico.
Pada kesempatan yang sama, Polres Probolinggo Kota memberikan penghargaan kepada personel Polri dan masyarakat yang dinilai berprestasi serta berjasa membantu tugas kepolisian. Berdasarkan penilaian tim penilai Polri, sebanyak 14 personel Polri dan 14 warga menerima penghargaan.
Penghargaan pertama diberikan kepada anggota Polri dan masyarakat yang terlibat langsung dalam proses penyelamatan dan evakuasi korban tenggelam di kawasan wisata Kum-Kum Pelabuhan Mayangan, Kota Probolinggo, pada Desember 2025 lalu.
Kapolres mengapresiasi keberanian serta respons cepat para penerima penghargaan dalam menghadapi situasi darurat tersebut.
“Tindakan yang dilakukan menunjukkan jiwa kepahlawanan, kepedulian, serta respons cepat tanpa pamrih. Hal ini patut menjadi teladan, baik bagi anggota Polri maupun masyarakat luas,” ungkapnya.
Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada personel Polri atas dedikasi dan loyalitasnya dalam pelaksanaan sterilisasi menggunakan unit K-9 pada pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025–2026, sehingga seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan kondusif.
Penghargaan berikutnya diberikan kepada masyarakat serta mitra kerja Polri yang berperan aktif mendukung program ketahanan pangan di wilayah hukum Polres Probolinggo Kota, melalui bantuan benih jagung kepada kelompok tani.
“Seluruh benih jagung bantuan telah disalurkan kepada kelompok tani. Diharapkan bantuan ini dapat meningkatkan produktivitas pertanian sekaligus berdampak positif terhadap kesejahteraan petani,” jelas Rico.
Lebih lanjut, Kapolres berharap pemberian penghargaan tersebut dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Polres Probolinggo Kota untuk terus meningkatkan kinerja, profesionalisme, dan dedikasi dalam bertugas.
“Saya ucapkan selamat kepada anggota yang menerima penghargaan. Jadikan reward ini sebagai motivasi untuk terus berprestasi, bukan untuk berpuas diri, karena tantangan tugas ke depan semakin berat dan kompleks,” tegasnya.
AKBP Rico Yumasri juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat dan mitra kerja Polri yang turut menerima penghargaan atas peran aktifnya dalam membantu tugas kepolisian.
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan kerja sama yang telah terjalin. Semoga penghargaan ini semakin memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” pungkasnya.
Upacara Kesadaran Nasional dan pemberian penghargaan tersebut berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga selesai.
(BR**)

